Perbedaan Maybe Dan Perhaps Di Dalam Bahasa Inggris ~ MBI
Namun sebelum kita masuk ke pembahasan, ada baiknya saya menyapa sobat pembaca semuanya. Bagaimana kabar kalian? Semoga sehat dan bahagia selalu. Kami ucapkan selamat datang di situs Mentor Bahasa Inggris. Sebuah situs sederhana yang menyediakan informasi gratis untuk siapapun yang ingin mempelajari bahasa inggris secara lebih serius. Nah, langsung ke pembahasannya saja yuk?.
Uraian Lengkap Perbedaan Maybe Dan Perhaps Di Dalam Bahasa Inggris
Setelah sebelumnya saya membahas mengenai perbedaan antara beside dan besides , kali ini saya juga akan memberikan pembahasan mengenai cara membedakan penggunaan Maybe dan Perhaps dalam kalimat bahasa inggris. Kedua kata yang memiliki arti yang serupa tapi tak sama ini terkadang membuat kita bingung. Akan tetapi sebenarnya untuk membedakan keduanya tidak sesulit yang kita bayangkan. Di dalam penggunaanya di dalam kehidupan sehari-hari, perhaps biasanya digunakan di dalam konteks formal. Misalnya di sebuah acara resmi atau ketika kita sedang berbicara dengan orang yang lebih tua atau orang yang kita hormati. Sementara itu, may be lebih sering digunakan di dalam konteks non formal, misalnya ketika sedang mengobrol bersama teman sebaya. Jadi, yang membedakan keduanya adalah tingkat kesopanan dari kedua kalimat tersebut apabila digunakan dalam kehidupan sehari-hari.
Didalam tulisan, penggunaan kedua kata tersebut juga membedakan tingkat formalitas sebuah teks atau tulisan. Perhaps biasanya digunakan dalam penulisan surat-surat resmi, makalah, dsb. Sedangkan may be digunakan dalam konteks penulisan yang lebih santai seperti dalam majalah, buku-buku cerita, dsb. Untuk melihat lebih jauh tentang perbedaan penggunaan kedua kata tersebut, berikut saya hadirkan beberapa contoh kalimat yang mengggunakan perhaps dan maybe.
Kenali perbedaan maybe dan perhaps di dalam bahasa Inggris
Maybe :
Maybe I can call you later.
Maybe he is just lying to me.
Maybe yes, may be no.
Perhaps:
Perhaps, our manager will consider your opinion.
Perhaps, Mr. president will be arrived around nine.
Perhaps, you better to leave this room now.
Ternyata tidak sulit bukan untuk memahami perbedaan maybe dan perhaps di dalam bahasa Inggris. Kita hanya perlu berhati-hati untuk menggunakan kedua kata tersebut, bila dalam situasi resmi kita harus menggunakan perhaps, sebaliknya jika dalam keadaan non formal kita dapat menggunakan maybe. Jangan sampai tertukar yaaaa 😀
Itulah ulasan tentang Perbedaan Maybe Dan Perhaps Di Dalam Bahasa Inggris yang bisa kami sampaikan untuk Anda semuanya. Harapan kami uraian diatas bisa menambah wawasan untuk kita semua, terlebih untuk Anda yang saat ini sedang mencarinya. Kami ucapkan terima kasih karena sudah menyempatkan waktu mampir ke situs mentorbahasainggris. blogspot. com dan membaca ulasan diatas hingga selesai. Sampai jumpa di pembahasan kami selanjutnya dan jangan lupa bahagia. ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Post a Comment for "Perbedaan Maybe Dan Perhaps Di Dalam Bahasa Inggris ~ MBI"